Pendakian Gunung Merapi

August 18, 2015

Halo blogger! aku mau share cerita pendakian Gunung Merapi. Yap, gunung merapi merupakan salah satu gunung paling aktif di dunia, karena seringnya terjadi erupsi. secara administratif gunung merapi berada di daerah sleman, magelang dan boyolali. jalur resmi gunung merapi adalah di new selo boyolali. pada tanggal 16-17 agustus aku dan ocik, pras, sandek, mas abon, serta mas samsul menuju ke basecamp merapi melalui jalur selo. kami berangkat pukul 10.00 dari ngluwar magelang, untuk menuju basecamp new selo kita bisa lewat arah ketep kemudian ambil jalur menurun ke kanan menuju boyolali. sepanjang jalan kita akan disuguhi indahnya gunung merbabu dan merapi. jalan berikutnya kita masih lurus sampai ada pertigaan yang ditandai dengan pohon beringin dan plang arah new selo, kami berbelok ke kanan dan sampailah di basecamp barameru.
siang itu pendakian sangat ramai, mungkin karena momen kemerdekaan ya, hehe. tarif pendakian gunung merapi adalah Rp. 18.000,- per orang. di basecamp barameru ini sudah dipasang tanda kalo pendakian hanya boleh sampai pasar bubrah. demi keamanan kita, karena kondisi tanah di puncak begitu labil dan sempit sehingga berbahaya, jadi jangan dilanggar ya para climber :D

kami memulai perjalanan pukul 13.00 tanpa sempat makan siang dulu, huhu -___- jalur mula mula adalah aspal sampai kita menemukan tulisan new selo yang besar dan di sekelilingnya terdapat warung warung untuk wisatawan. 

New selo - gerbang pendakian
dari new selo kita ambil jalur setapak kecil arah kiri. jalur ini sejauh 200 meter dengan kondisi jalan yang bagus, dan menanjak continue tapi belum parah. kita akan melewati perkebunan warga di sekitar kita, setelah jalan setapak trek berupa tanah yang berdebu saat musim kemarau dan licin saat musim hujan. sedikit tips saat naik gunung lebih baik menggunakan sepatu gunung dan saat turun menggunakan sandal gunung agar jari kaki tidak terbentur. jalur masih konsisten sampai jarak 1500 meter ( menurut peta ). jalur new selo ini cukup jelas sehingga kemungkinan pendaki nyasar hanya sedikit, asal jangan lupa berdoa hehe. cuaca siang itu cukup cerah diiringi sejuknya pepohonan rimbun sehingga membuat udara terasa segar sepanjang jalan.  1 jam kemudian pukul 15.00 kami sampai di gerbang pendakian. gerbang ini bisa digunakan untuk istirahat karena cukup teduh dan terdapat gazebo.

Gerbang pendakian - pos I
trek menuju pos I semakin berdebu dan lebih menanjak dari sebelumnya. usahakan jangan berpencar atau memisahkan diri dari kelompok agar saling membantu. jarak dari gerbang pendakian menuju pos I adalah 600 meter dengan kondisi hutan yang cukup rapat. tips buat para pendaki, sebaiknya gunakan masker karena saat berpapasan dengan pendaki lain yang turun pasti debu berterbangan sehingga mengganggu pernafasan. pukul 16.30 kami sampai di pos I. pos I hampir mirip dengan gerbang pendakian hanya lebih sempit namun juga terdapat gazebo untuk pendaki yang hendak istirahat disini.

Istirahat
pos I - pos II
menuju pos II jalur semakin menjadi, bebatuan mendominasi trek ini. dari sini terlihat puncak merapi di depan, dan gunung merbabu yang begitu gagah di belakang kami. jarak pos I menuju pos II sekitar 500 meter, tidak terlalu jauh namun menanjak. dari sini kita harus mulai berhati hati karena di kanan kiri jalan terdapat jurang sehingga kita harus berjalan berurutan. pukul 18.00 kami sampai di pos II. mulai dari pos II ini sudah banyak tenda yang berdiri. meskipun tidak luas, tapi pendaki bisa mendirikan tenda di pos II ini secara berurutan, nilai plus di pos II ini adalah tidak terkena terpaan angin kencang secara langsung. kami break sambil menunggu adzan maghrib dan menikmati matahari terbenam. terlihat gunung sumbing dari kejauhan dan siluet langit yang kemerah merahan.

pos II - pasar bubrah
menuju pasar bubrah, batas vegetasi sudah habis dan dari pos II trek mulai terbuka berupa pasir dan kerikil serta bebatuan yang labil. udara malam mulai terasa, tips sebaiknya pakailah jaket yang benar benar hangat. karena disini bukan suhu udara yang rendah, namun angin yang bertiup sangat kencang sehingga menjadi sangat dingin dan debu berterbangan. jangan lupa kenakan senter serta masker dan kacamata. jalur menuju pasar bubrah diawali dengan trek yang menanjak lalu kami sampai di tanah yang cukup datar namun bersebelahan dengan jurang. selanjutnya kami menemukan sebuah batu memoriam dua pendaki yang dulu meninggal di gunung merapi ini. trek selanjutnya masih terus berupa pasir namun jalur menurun, kami melihat hamparan pasir yang luas yang sudah terdapat beberapa tenda, sampailah kami di pasar bubrah. pos pasar bubrah bisa menampung ratusan tenda karena sangat luas, hanya kita harus berhati hati karena angin kencang terus berhembus sehingga udara menjadi dingin. kami segera mendirikan tenda dan memasak.

pagi harinya pukul 05.00 kami bangun kemudian menunggu sunrise, sayang matahari agak malu malu dengan siluetnya pagi itu. dari pasar bubrah ini terlihat gunung sumbing, sindoro, merbabu, prau dan lawu cukup cerah. pukul 08.00 pasar bubrah ramai oleh para pendaki dan polisi kehutanan yang akan mengadakan upacara peringatan 17 agustus. bendera sudah dipasang tinggi, dan inspektur upacara dipimpin oleh salah satu anggota polisi kehutanan. kami segera bergabung dalam peringatan yang khidmat itu. saat saat yang mengharukan adalah dimana semua peserta upacara menyanyikan lagu indonesia raya di tanah merapi dengan suara lantang seolah semangat tidak habis meskipun upacara ini dilaksanakan di atas gunung yang notabennya harus melalui pendakian yang tidak mudah sekaligus berjam jam. tidak kalah mengharukan, amanat pembina upacara yang menyampaikan terimakasih karena tidak ada pendaki yang melanggar aturan untuk nekat mendaki ke puncak.

Pasar Bubrah
setelah selesai upacara, kami memasak dan membereskan keperluan tenda agar segera turun. ada himbauan bahwa pukul 15.00 pasar bubrah harus steril dari pendakian. saat turun usahakan tetap beriringan dengan rombongan karena pasir membuat trek menjadi licin sehingga besar kemungkinan kita bisa terpeleset. kami turun pukul 10.00 dan sampai basecamp barameru pukul 14.00 dengan selamat, alhamdulillah :) dirgahayu republik indonesia yang ke-70 ***





You Might Also Like

0 komentar

Subscribe